BERAU — Sektor budaya di Kabupaten Berau dinilai Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata (Disbudpar) Berau, Ilyas Natsir, memiliki energi baru berkat tingginya antusias anak muda dan komunitas seni.

Hal itu diungkapkan, Kepala Bidang Usaha Jasa Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Disbudpar Berau, Nurjatiah. Dirinya mengatakan bahwa kegiatan budaya kini semakin ramai diikuti generasi muda, terutama ketika disediakan ruang tampil yang memadai.

Menurutnya, empat kecamatan terdekat yakni Tanjung Redeb, Gunung Tabur, Sambaliung, dan Teluk Bayur, menjadi pusat perkembangan komunitas seni. Banyak sanggar tari, komunitas musik, hingga kelompok kreatif tumbuh aktif di wilayah ini.

“Generasi muda sangat luar biasa semangatnya. Mereka ingin tampil, ingin berlomba, ingin berkembang. Yang mereka butuhkan adalah sarana dan ruang yang kondusif,” ujarnya.

Disbudpar berupaya menyediakan tempat latihan dan fasilitas dasar lainnya, termasuk memberikan ruang bagi komunitas teater yang sebelumnya mengajukan izin penggunaan tempat. Hal ini dinilai penting agar kreativitas tidak terhenti hanya karena kurangnya dukungan fasilitas.

Nurjatiah juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Berau yang dinilai sangat serius membangun sarana pendukung pariwisata serta membuka jalan bagi diversifikasi ekonomi dari sektor batubara ke pariwisata dan pangan.

Di tingkat kampung, bidang budaya terus mengadakan pelatihan seni, peningkatan event, serta pendampingan kelompok seni. Kegiatan ini bertujuan menjaga kelestarian budaya sekaligus menciptakan peluang ekonomi.

“Kami ingin budaya tidak hanya ditampilkan, tapi juga menjadi sumber penghidupan. Dengan support yang tepat, anak-anak muda kita bisa mendapatkan penghasilan dari kesenian,” katanya.

(Adv)